MuhamarjrUnik - hewan ini memiliki bentuk seperti hiu. Namun tidak seperti hiu-hiu pada umumnya, makhluk ini justru memilki bagian perut yang besar dan membuncit, dengan mata seperti alien, dan sekujur tubuhnya berwarna pink.
Oleh para nelayan yang menangkapnya di lepas pantai Cabo, Meksiko awal pekan ini, hiu berbentuk aneh tersebut disebut sebagai alien fish atau 'ikan alien'. Namun para ahli setempat menegaskan bahwa si ikan alien sebenarnya merupakan jenis swell shark atau hiu bengkak.
Untuk kulit merah mudanya dijelaskan karena hiu ini kekurangan zat pigmen hingga tubuhnya berwarna albino. Dilansir dari Daily Mail.co.uk, Sabtu (2/4/2016), keberadaan sosok ikan alien itu pertama kali diungkap oleh sebuah perusahaan jasa sportfishing bernama Pisces Sportfishing Fleet.
"Saya sangat terkejut saat itu. Apa gerangan yang menyebabkan matanya bisa berwarna kehijauan seperti alien," kata Rendon.
Mereka dikenal karena mempunyai kemampuan untuk menelan volume air dan udara dalam jumlah besar hingga membuat bagian perutnya membengkak.
Ini menjadi keuntungan tersendiri bagi hiu pink. Karena dengan perut yang membesar membuat hewan predator lainnya sulit untuk menggigit atau bahkan menelan mereka.
Sumber : Liputan6.com
No comments: